Mengenal Web Science ( Semantik Web )


 Gambar terkait  

   Jika pada artikel sebelumnya kita telah membahas mengenai pengertian dan sejarah web, maka kali ini saya akan menjelaskan hasil dari perkembangan web, yaitu Web Science ( Semantik Web ). Mungkin nama ini jarang sekali terdengar, namun tahukah kamu bahwa semantik web sering kita temui saat menjelajah internet. Berikut melalui artikel ini, saya akan mengenalkan semantik web kepada pembaca sekalian.  

Apa itu Web Semantik ?

     Web Semantik terdiri dari dua kata, yaitu web dan semantik. Web adalah metode untuk menampilkan informasi di internet yang dapat diakses melalui sebuah browser dan semantik adalah  ilmu tentang makna atau tentang arti, yaitu salah satu dari tiga tataran analisis bahasa ; fonologi, gramatika dan semantic. Sedangkan Web semantik sendiri adalah kemampuan suatu web yang berfungsi untuk lebih memahami bahasa manusia, bukan hanya bahasa yang baku dari para penggunanya tetapi juga bahasa yang lebih kompleks, seperti dalam bahasa percakapan sehingga memudahkan penggunanya untuk berkomunikasi dengan mesin. Web semantik sendiri dicetuskan oleh sang pencipta WWW, yaitu Tim Berners - Lee. Menurutnya Web semantik akan dikenalkan pada Web 3.0 yang merupakan generasi ketiga dari WWW, sesuai dengan perkataan dari Tim Berners-Lee :

   '’People keep asking what Web 3.0 is. I think maybe when you've got an overlay of scalable vector graphics - everything rippling and folding and looking misty - on Web 2.0 and access to a semantic Web integrated across a huge space of data, you'll have access to an unbelievable data resource‘’

     Dalam pernyataan tersebut Tim menyatakan bahwa pada Web 3.0 akan menggunakan akses web semantik dan dapat menghubungkan dengan data base yang besar serta memiliki akses ke sumber data yang luar biasa. 

      Semantik web memiliki tujuan untuk memberikan suatu tampilan yang baru pada web, tidak melulu menyajikan informasi pada web untuk manusia saja, tetapi pada semantik web juga dapat menyajikan informasi dalam bentuk yang dapat dibaca oleh mesin(machinereadable). Tujuan ini untuk memudahkan dalam mengatur informasi pada web, khususnya sebagai penghubung ( Lingking ) dan penggunaan kembali pengetahuan ( sindikasi konten ), seperti halnya penempatan informasi baru yang relevan, misalnya dengan alat sistem perekomendasi.

Standar Operasional Web Semantik / Web 3.0
  • RDF
  • OWL
  • XML
  • XML Schema
  • SPARQL
Contoh dari Web Semantik 
  • Igoogle
  • SIOC
  • Google Co-Op
  • Web Service
Sumber 
  • Simarmata, Janner(2010). Rekayasa Web.Andi Offset.
  • https://www.jurnalweb.com/revolusi-menuju-web-3-0-web-semantik/
  • https://www.dictio.id/t/apa-yang-dimaksud-dengan-web-semantik-atau-semantic-web/15052/2
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Web_semantik

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fixed Point dan Floating Point pada ALU

Pengenalan Teknologi Game dan Artificial Intelligence pada Game || Pengantar Teknologi Game || Tugas I

Program Deret Geometri Java