Software Digital Cinema

     Hasil gambar untuk software digital cinema
     Pada artikel saya kali ini saya akan membahas mengenai software digital cinema. Jika sebelumnya kita telah membahas mengenenai Digital Cinema, Perkembangannya dan Teknologi yang digunakan, maka kini kita akan mengetahui software pembuat digital cinema. Dalam konteks sederhana digital cinema kita buat sendiri, tapi tentu untuk membuat itu kita membutuhkan software atau aplikasinya. Software digital cinema banyak ragamnya tapi pada artikel ini saya hanya akan membahas software yang sering digunakan oleh orang - orang.


1. Autodesk Maya dan Autodesk 3D MAX
Gambar terkait
  Maya adalah sebuah perangkat lunak grafik komputer 3D dibuat oleh Alias Systems Corporation (Diakuisisi oleh Autodesk, Inc. pada tahun 2006). Maya digunakan dalam industri film dan TV, dan juga untuk permainan video komputer. Maya digunakan dalam pembuatan animasi Upin Ipin. Kelebihan dari program ini adalah proses pembuatan Animasi yang relatif lebih mudah dibandingkan perangkat 3D lainnya. Maya sendiri memiliki kelebihan dengan memiliki kemampuan untuk kerajinan objek 3D custom dan memungkinkan pengguna untuk secara bebas dan mudah memanipulasi masing-masing titik individu yang memungkinkan untuk rasa kontrol dan fleksibilitas. Maya 3D memiliki kemampuan yang baik untuk kerajinan karya-karya seni visual jika digunakan dengan benar. Ini memiliki kekuatan besar dalam menyediakan pengaturan pencahayaan dan tekstur alat untuk membantu membuat objek terlihat lebih realistis.
    Sedangkan 3D MAX adalah sebuah perangkat lunak grafik vektor 3-dimensi dan animasi, ditulis oleh Autodesk Media & Entertainment (dulunya dikenal sebagai Discreet and Kinetix. Perangkat lunak ini dikembangkan dari pendahulunya 3D Studio for DOS, tetapi untuk platform Win32. Kinetix kemudian bergabung dengan akuisisi terakhir Autodesk, Discreet Logic. Versi terbaru 3Ds Max pada Juli 2005 adalah 7. 3ds Max juga meruakan salah satu paket perangkat lunak yang paling luas digunakan sekarang ini, karena beberapa alasan seperti penggunaan platform Microsoft Windows, kemampuan mengedit yang serba bisa, dan arsitektur plugin yang banyak. 

 2. Blender
Hasil gambar untuk blender logo

   Blender merupakan aplikasi pembuat animasi 3D yang bersifat opensource sehingga anda bisa mendapatkannya dengan harga sangat murah, bahkan gratis. Tidak seperti Autodesk yang hanya bisa digunakan pada PC/ Laptop dengan OS Windows, Blender bisa digunakan pada berbagai OS, baik Windows, Linux ataupun Max. Meskipun gratis, fasilitas yang diberikan Blender sangat lengkap. Blender dapat digunakan untuk pembuatan animasi, pemodelan, Rendering, pemberian visual effect – composting, dan lainnya. Ukuran Blender juga cukup ringan, jadi cocok digunakan pada PC atau Laptop dengan spesifikasi  tidak terlalu tinggi. Perkembangan Blender juga sangat cepat, update blender dirilis hampir setiap 3 bulan sekali. Pengembang Blender tanggap akan kebutuhan pekembangan industri animasi 3D, serta respon pengguna. Sayangnya Blender cukup sulit digunakan, terutama bagi pemula. Namun pengguna Blender cukup banyak tersebar di seluruh dunia.

3. Cinema 4D
Hasil gambar untuk cinema 4d logo
    Cinema 4D merupakan aplikasi animasi 3D dari Maxon. Cinema 4D mudah digunakan, bahkan lebih mudah daripada Autodesk; sehingga cocok digunakan untuk pemula. Meskipun begitu, aplikasi ini tetap mumpuni untuk digunakan secara professional. Fiturnya lengkap, dapat digunakan untuk modeling, rendering, animasi, texturing, juga pencahayaan. Ukuran installernya juga  cukup ringan sehingga tidak memerlukan spesifikasi komputer yang tinggi. Cinema 4D terkenal dengan proses renderingnya yang cepat, dan hasil rendernya yang mendekati realistis. Contoh animasi 3D yang menggunakan Cinema 4D dapat anda lihat pada film animasi  Tron Legacy, Ghost Rider, Fantastic Four, dan banyak lainnya. Namun harga lisensi dari software ini cukup mahal.
4. Nuke
Gambar terkait
     Foundry Nuke merupakan software compositing besutan The Foundry yang baik dan sangat bagus. Software yang satu ini memerlukan komputer dengan spek cukup tinggi dan digunakan untuk modus high compositing. Nuke dapat melakukan deep compositing. Deep Compositing adalah teknik untuk menaruh beberapa layer, di dalam render 3D. Nuke telah banyak digunakan pada produksi film Hollywood seperti Avatar, King Kong, Resident Evil Extiction, dan masih banyak lagi.

5. ZBrush
Hasil gambar untuk zbrush logo
      ZBrush merupakan software besutan Pixologic yang sangat spektakuler untuk membuat objek-objek organik. Memungkinkan kita untuk membuat desain 3D dengan cara sculpting (memahat). Sculpting yang nyaris sempurna dan sangat mudah digunakan merupakan salah satu keunggulan dari software ini. Kita bisa membuat desain lengkap dari mulai rangka, otot, hingga detail luarnya serta pemberian warna. ZBrush juga bisa dikombinasikan/diintegrasikan dengan software lain seperti Photoshop, 3ds Max, Maya, Cinema 4D dan masih banyak lagi. ZBrush banyak digunakan pada film-film Hollywood. ZBrush versi terbaru saat ini adalah ZBrush 4 R6.

6. Houdini
Gambar terkait
     Houdini merupakan software animasi 3D dari SideFx. Houdini memiliki berbagai macam extention dengan beragam kemampuan yang dapat memenuhi kebutuhan anda. Houdini sangat fleksibel. Anda bisa mengintegrasikan berbagai plugin yang anda butuhkan, sehingga kemampuan yang diberikannya tepat, sesuai dengan kebutuhan anda. Houdini juga memberikan berbagai fasilitas seperti modeling, animasi, rendering, pencahayaan, juga composting. Program untuk professionalnya bahkan bisa memampukan anda untuk membuat volume gas yang kompleks. Dengan banyak fitur dan opsi yangdiberikannya, Houdini cukup kompleks untuk dipelajari. Namun tutorial online yang diberikannya, cukup membantu penggunaan aplikasi ini.
    Houdini juga cukup banyak dipakai oleh industri film animasi, contohnya Distney Pictures, DNA Production, dll. Contoh karya yang dihasilkan dengan menngunakan Houdini misalnya film Rio, Ant Bully, atau Chiken Little.

Sumber :

  • https://dosenit.com/software/desain-software/aplikasi-pembuat-animasi-3d
  • https://id.wikipedia.org/wiki/3D_Studio_Max
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Autodesk_Maya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fixed Point dan Floating Point pada ALU

Pengenalan Teknologi Game dan Artificial Intelligence pada Game || Pengantar Teknologi Game || Tugas I

Program Deret Geometri Java